PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PAI PADA PESERTA DIDIK KELAS XI IPA.5 SMA NEGERI 1 OGAN KOMERING ULU

  • St Karamah SMA Negeri 1 Ogan Komering Ulu
Keywords: Model Pembelajaran Kooperatif, Hasil Belajar PAI, discovery learning, model pembelajaran kooperatif

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan model pembelajaran
discovery learning dapat meningkatkan hasil belajar PAI pada Peserta didik Kelas XI
IPA.5 SMA Negeri 1 Ogan Komering Ulu. Penelitian yang digunakan adalah Penelitian
Tindakan Kelas (PTK) atau Classroom Action Research (CAR) yang bertujuan untuk
memperbaiki dan mencari solusi dari persoalan yang nyata dan praktis dalam
meningkatkan proses pembelajaran di dalam kelas. Dalam penelitian ini terdapat
beberapa siklus. Setiap siklus terdiri atas 4 tahap kegiatan yang saling terkait dan
berkesinambungan yaitu: perencanaan tindakan (planning), pelaksanaan tindakan
(acting), pengamatan (observing) dan refleksi (reflecting). Penelitian ini dilaksanakan di
SMA Negeri 1 Ogan Komering Ulu. Adapun waktu penelitian ini dilaksanakan pada
bulan Agustus sampai dengan bulan Oktober 2019 tahun pelajaran 2019/2020. Indikator
keberhasilan dalam penelitian ini adalah meningkatnya pemahaman belajar peserta didik
yang ditunjukkan dengan meningkatnya hasil belajar peserta didik dibandingkan
dengan tahun sebelumnya yaitu minimal peserta didik memperoleh nilai 70. Sedangkan
untuk keberhasilan klasikal jika 85% dari seluruh peserta didik memperoleh nilai ≥
70. Data yang diperoleh berupa hasil tes formatif, lembar observasi kegiatan belajar
mengajar. Dari hasil analis didapatkan bahwa ketuntasan belajar meningkat dari sebelum
tindakan dan sesudah tindakan, yaitu; pra siklus (31.43%), siklus I (68.57%), dan siklus II
(91.43%). Kesimpulan dari penelitian ini adalah model pembelajaran discovery
learning dapat meningkatakan hasil belajar peserta didik XI IPA.5 SMA Negeri 1 Ogan
Komering Ulu serta model pembelajaran discovery learning ini dapat digunakan
sebagai salah satu alternatif pembelajaran PAI.

Published
2020-01-10