PELATIHAN PEMANFAATAN APLIKASI CANVA ONLINE UNTUK KREASI PEMBELAJARAN PADA HIMPAUDI BATAM CENTER

  • Erlin Elisa Universitas Putera Batam
  • Pastima Simanjuntak Universitas Putera Batam
Kata Kunci: Pelatihan, Aplikasi, Canva, Online

Abstrak

Pendidikan anak usia dini (PAUD) merupakan wahana pendidikan fundamental dalam memberikan kerangka dasar terbentuk dan berkembangnya dasar-dasar pengetahuan, sikap dan keterampilan kepada anak. Keberhasilan proses pendidikan masa dini tersebut menjadi dasar untuk proses pendidikan selanjutnya. Keberhasilan ini dapat kita lihat pada lembaga pendidikan seperti kelompok bermain, taman penitipan anak, satuan padu sejenis maupun taman kanak-kanak sangat tergantung pada sistem dan proses pendidikan yang dijalankan. Dalam pelaksanaanya, lembaga PAUD sangat memerlukan dukungan dari berbagai pihak, baik dari pengelola lembaga PAUD itu sendiri maupun dukungan dari pemerintah, masyarakat, dan tentunya orang tua. Berdirinya HIMPAUDI diharapkan dapat menjadi wadah bagi para pendidik/tenaga kependidikan dalam meningkatkan kualitas program PAUD dan mengoptimalkan pemahaman dalam pengembangan juga inovasi mengenai dunia PAUD yang dirasa masih kurang optimal. Penting Pendidikan anak usia pada zaman sekarang ini membuat HIMPAUDI harus meningkatkan kualitas pembelajaran yang lebih inovatif dan kreatif dari guru-gurunya, dikota batam ini salah satu kelompok HIMPAUDI yang telah kami lakukan survey yang betempat di batam center. HIMPAUDI Batam Center yaitu guruguru yang tergabung dalam organisasi ini belum memahami tentang pemanfaatan teknologi seerti media online untuk meningkatkan kreasi pembelajaran mereka, selama ini mereka hanya memakai panduan yang dikeluarkan oleh HIMPAUDI seperti pada saat membuat materi pembelajaran masih dibuat secara manual yang nantinya akan ditransfer pada anak didik, untuk itu maka pengabdian ini akan memberikan pelatihan bagi guru PAUD untuk berinovasi dan meningkatkan kreatifitasnya yang berbasis kepada teknologi yaitu Pelatihan Pemanfaatan Aplikasi Canva Online. Canva merupakan aplikasi desain online yang disediakan secara gratis pada websitenya serta bersifat userfriendly.

Diterbitkan
2021-11-29