PEMBINAAN BELAJAR MATEMATIKA SMP BERBASIS TEKNOLOGI INFORMASITERHADAP ANAK ASUH PANTI ASUHAN LUBUK KILANGAN DAN AL-HIDAYAH KOTA PADANGPROVINSI SUMATERA BARAT

  • Rahimullaily Rahimullaily Sistem Informasi, STMIK Indonesia Padang
  • Amalina Amalina Sistem Informasi, STMIK Indonesia Padang
  • Heru Saputra Sistem Informasi, STMIK Indonesia Padang
Kata Kunci: pembinaan, belajar, UN Matematika SMP, teknologi informasi

Abstrak

Salah satu faktor pembinaan belajar matematika persiapan UN SMP belum ada dilakukan oleh Panti Asuhan Lubuk Kilangan dan Al-Hidayah adalah keterbatasan dana kedua panti. Banyak dana yang harus dikeluarkan oleh panti per anak asuh jika melaksanakan kegiatan ini. Dana yang dibutuhkan jika pembinaan di luar panti seperti dana belajar, dana menyewa transportasi pulang pergi (tidak adanya transportasi umum yang melalui panti), dan uang jajan untuk anak asuh. Jika pembinaan di panti maka dana yang dibutuhkan seperti dana jasa guru matematika yang dipanggil ke panti. Guru tersebut harus menggunakan kendaraan pribadi ke panti. Selain itu, diperlukan dana pembelian aplikasi pelatihan matematika menghadapi UN berbasis teknologi informasi dan pembelian buku soal matematika. Menyikapi permasalahan ini maka dilakukan kegiatan pembinaan belajar dan TO matematika menggunakan aplikasi berbasis teknologi informasi sebagai salah satu upaya dalam meningkatkan nilai matematika UN terhadap anak asuh yang akan menghadapi UN SMP (siswa kelas VIII dan IX).Pelaksanaan pembinaan dan TO ini dilakukan di masing – masing panti sehingga anak asuh merasa nyaman belajar karena layaknya belajar di rumah sendiri.Pelaksanaan TO menggunakan aplikasi berbasis teknologi informasi.Hal ini bertujuan agar lebih efektif waktu mengkoreksi hasil mereka karena hasil diketahui saat itu juga, dan melatih mereka menggunakan komputer dalam mengerjakan soal matematika persiapan UN.

Diterbitkan
2018-11-30